BMK_57 MALUKU BERBAGI PAKET SUSU GRATIS DI PESANTREN

Barisan Muda Kosgoro 1957 Provinsi Maluku membagikan ratusan paket susu secara gratis kepada anak-anak di Pesantren Al-Anshar, Kecamatan Sirimau, Kota Ambon.

Plt. Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Barisan Muda Kosgoro 1957 yang terdiri dari Stanley Hitipeuw, Ady Toisuta, Denny Sugiarto, Gusye Manuhutu,
Nugrah Manery dan kawan-kawan lainya mengungkapkan pemberian bantuan ini merupakan wujud tanggung jawab untuk mempersiapkan generasi muda di Maluku yang sehat dan produktif berdasarkan apa yang di cita-citakan oleh pasangan Calon Presiden dan Wakil Presiden Prabowo Gibran.

Menurutnya, kegiatan sederhana ini jika dilakukan secara berjenjang maka generasi muda akan menjadi generasi unggul di masa depan.

“Paket susu gratis yang kami berikan hari ini dalam rangka menyambut dan mempersiapkan generasi muda menuju Indonesia Emas tahun 2045,” ungkapnya Jumat (29/12/2023).

Lanjutnya, Barisan Muda Kosgoro Provinsi Maluku akan gencar memberikan bantuan serupa di beberapa Pesantren lainnya.

” ini menjadi langkah awal bagi kami, kedepannya kami akan melakukan hal tersebut di Pesantren, sekolah dan tempat lainnya yang ada di wilayah Maluku dan kami melihat ini suatu apresiasi besar bagi masyarakat Maluku khususnya bagi generasi muda di Pesantren,” jelasnya.

Sementara itu, salah seorang pengelola Pesantren Al-Anshar, Ustdad. Fahrul Hamu mengucapkan terima kasih atas perhatian dari Barisan Muda Kosgoro Maluku terhadap anak-anak Maluku terkhususnya di Pesantren Al-Anshar.

“Terima kasih para pemuda dari Barisan Muda Kosgoro telah memberi bantuan kepada kami berupa paket susu,” cetusnya.

“Kami berterima kasih sebanyak-banyaknya, semoga Barisan Muda Kosgoro Maluku akan semakin maju,” tambahnya.

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *